Cara Menulis dan Mengirim Email di Gmail

DeloizCom - Email atau elektronik mail merupakan sarana untuk mengirim dan menerima pesan secara elektronik baik pesan tulisan, gambar, video, musik, maupun exstensi file lainnya melalui sambungan internet. Memiliki akun email sangat berguna baik untuk kebutuhan berinternet, jejaring sosial, bahkan untuk bisnis. Berikut admin berikan tips dan cara mengirim email Gmail:

Lihat juga: Cara Membuat Email Baru

1. Buka Gmail Anda.
2. Klik tombol Tulis.
3. Pada munculan Pesan Baru.
    Cara Mengirim Email Gmail
  • Klik tulisan Kepada untuk menambahkan dari kontak atau tulis alamat email tujuan pada baris Kepada. Ketika Anda memasukkan alamat email secara langsung baik satu atau lebih maka termasuk ke Cc (Carbon copy), dimana setiap penerima akan melihat pesan tersebut dikirim ke email mana saja. Sedangkan Bcc (Blank carbon copy), penerima tersebut bisa melihat semua penerima Cc, tetapi alamat email Bcc tidak terlihat oleh penerima Cc.
  • Isi Subjek dengan judul email, dibiarkan kosong juga tidak-apa (tergantung kebutuhan).
  • Tulis isi di bawah Subjek (pada ruang kosong). 

Apa yang tersedia untuk Anda
  • Pengaturan font: disini kita bisa mengatur jenis huruf, ukuran huruf, warna huruf, perataan, daftar nomor, daftar berbutir, menambah dan mengurangi indentasi, membuat kutipan, serta menghilangkan format.
  • Melampirkan file dari komputer. Ketika melampirkan file pastikan proses upload sudah tersimpan sebelum dikirim (biasanya nama file berubah menjadi biru setelah tersimpan).
  • Menyisipkan file menggunakan Google Drive.
  • Menyisipkan foto.
  • menyisipkan tautan (Ctrl+K).
  • Menyisipkan emotikon (Ctrl+Shift+2).
  • Menghapus draft.
  • Opsi lainnya: default ke layar penuh, menambahkan label, mode teks polos, cetak, dan periksa ejaan.
4. Jika semuanya sudah beres, klik saja tombol Kirim.

Mudah-mudahan penjelasan di atas mudah untuk dimengerti untuk Anda yang baru mengenal email khususnya pengguna Gmail dari Google. Mau mendapatkan tips dan trik lainnya silahkan ikuti +Deloiz